Budaya Gotong Royong Sambut Musim Penghujan di Desa Guyangan Dukoh plasan RW 02

MediaInvestigasiMabes (MSM Network), Guyangan – Warga Desa Guyangan kembali menunjukkan semangat gotong royong melalui kegiatan bersih-bersih lingkungan dalam rangka menyambut musim penghujan. Acara yang diadakan pada Minggu pagi ini dipandu oleh Bapak Sunariyok, Ketua RT 02, dengan tujuan mencegah banjir dan menjaga kebersihan lingkungan.

Dalam sambutannya, Bapak Sunariyok menyampaikan pentingnya kegiatan ini sebagai langkah antisipasi agar saluran air tidak tersumbat dan dapat mengalir dengan lancar saat hujan turun. “Dengan menjaga kebersihan lingkungan, kita bisa meminimalisir potensi banjir dan menciptakan lingkungan yang sehat untuk kita semua,” ungkapnya.

Turut hadir pula Bapak Warsito, Ketua RW 02 yang baru terpilih, yang memberikan motivasi kepada warga untuk terus melestarikan budaya gotong royong. Beliau mengingatkan, “Selokan yang tersumbat oleh sampah bisa menjadi penyebab utama banjir. Oleh karena itu, kegiatan bersih-bersih ini sangat penting untuk kelancaran drainase di musim penghujan.”

Kegiatan berlangsung dengan penuh semangat. Bapak-bapak terlihat bekerja membersihkan saluran air, memotong rumput liar, dan membuang sampah, sementara ibu-ibu turut mendukung dengan menyiapkan makanan ringan serta minuman untuk para peserta.

Tradisi gotong royong seperti ini menjadi salah satu kekuatan Desa Guyangan dalam menjaga kebersamaan dan mempererat hubungan antarwarga. Dengan semangat kebersamaan, warga optimis dapat menghadapi musim penghujan tanpa kekhawatiran akan banjir dan dampak negatif lainnya.

Red, spr

Related posts